Kali ini saya akan membahas mengenai kemacetan jalan Palembang-Inderalaya. Jalan tersebut adalah Jalan Negara yang berada dibawah tanggung jawab Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional III di Palembang. Jalan tersebut hanya terdiri atas satu lajur untuk tiap jalur.
Beda jalur dan lajur. Jalan di atas adalah 2 lajur untuk tiap jalur
Kalau dulu penyebab kemacetan yang terjadi hampir setiap hari adalah truk batubara. Tetapi sekarang penyebab kemacetan selain truk batubara, kendaraan angkutan yang melambat di depan Terminal Karyajaya, juga pengendara yang tidak sabaran dan ugal-ugalan, baik itu mobil pribadi ataupun travel.
Untuk pungutan yang dilakukan di terminal Karyajaya, selama ini menambah kemacetan parah kendaraan. Karena setiap kendaraan umum angkutan barang dan penumpang harus melambat untuk memberi pungutannya, dan antrian tersebut bisa mencapai ratusan kendaraan. Sekarang telah diupayakan untuk mengurai kemacetan depan terminal tersebut dengan mewajibkan truk batubara memutar di dalam terminal. Tetapi pada saat keluar dari terminal tidak diatur sama sekali. Jadi solusi tersebut tidak efektif.